Percaya nggak percaya, ternyata semua gerakan manusia memiliki arti lho.
Alasan itu tercipta karena respon fisik yang berhubungan langsung dengan otak, sehingga tubuh akan merespon tentang apa yang sedang kamu pikirkan.
Termasuk juga saat kamu merasa gugup. Saat gugup, otakmu akan memproduksi hormon katekolamin dan adrenalin dalam darah.
Hormon ini punya fungsi menyiapkan tubuh agar bisa bekerja lebih keras.
Akibat ancaman situasi yang tegang, tubuh akan mengistirahatkan beberapa fungsi yang dianggap kurang penting.
Tak jarang degup jantungmu akan terpacu lebih cepat, dan tanganmu pun mulai berkeringat.
Selain itu, cara bicaramu kadang juga jadi ambyar gara-gara gugup menyerang.
Apa cuma sebatas itu aja?
Kini, saatnya kamu simak lima bahasa tubuh yang bisa nunjukin kegugupanmu!
1. Tangan Menggaruk Tengkuk
Pasti banyak dari kamu saat gugup menggaruk bagian tengkuk.
Sadar atau tidak, menggaruk bagian ini merupakan tanda kamu sedang gugup lho.
Pasti biasanya kamu menggaruk tengkuk saat kamu canggung atau saat ragu menjawab pertanyaan.
Di situasi ini tubuh gugup merespon jawaban itu dengan gerakan menggaruk tengkuk yang dilakukan tanpa sadar. Jujur pasti pernahkan!
2. Menunduk
Padahal dibawah nggak ada barang yang jatuh, apalagi uang yang jatuh. Tapi respon menunduk masih jadi andalan saat kamu dilanda gugup.
Jika kamu bertanya-tanya kenapa respon ini masih jadi andalan, ya karena dengan menunduk kamu tidak akan menatap lawan bicaramu, sehingga menunduk dapat sedikit mengurangi rasa cemas dan gugup yang sedang kamu alami.
3. Memainkan Benda
Saat kamu merasa gugup, pasti kamu akan mencari benda di sekitarmu.
Tak jarang memainkan benda di sekitar, bisa buat kamu lebih santai. Saat tubuhmu santai, otomatis gugup akan berangsur-angsur berkurang.
Jadi, jika dirasa kamu saat itu sedang gugup, cepat cari barang di sekitarmu yang bisa dimainkan diam-diam.
4. Bicara Terbata-bata
Siapa nih, yang punya pengalaman saat interview ngomongnya belepotan. Hal ini wajar ya, karena gugup juga mempengaruhi tutur kata.
Bahkan, lebih parahnya gugup bisa sebabkan kamu salah bicara dan mengungkapkan kesalahan yang tak sengaja kamu perbuat.
Akibatnya, kamu jadi ragu untuk bicara, dan perasaan gugup itu akan semakin menguasai pikiranmu.
5. Memainkan Rambut
Semua wanita pasti sering mainin rambut nih.
Ternyata, mainin rambut termasuk contoh perilaku pengulangan saat kamu gugup lho.
Saat kamu gugup, kamu akan cenderung mencoba berbagai macam cara untuk nenangin diri.
Nah, dengan cara memainkan rambut berulang, sudah tertebak kalau kamu lagi ada di situasi tegang dan gugup.
Bahkan saat kamu sedang dalam kondisi stres ekstrem, perilaku memainkan rambut berulang ampuh dijadikan patologi, dan akan berakhir di fase mencabut rambut sendiri.
6. Mengkretek Tangan
Gerakan ini akan jadi gerakan langganan kamu saat kamu sedang gugup.
Menggerak-gerakkan sampai menekan tangan sampai berbunyi ‘krek-krek’ nikmat, berulang kali itu nunjukin bahwa kamu sedang mencoba mengendalikan dirimu dari rasa gugup dan gelisah.
Bukan tanpa sadar, kegiatan ini akan dilakukan berulang sampai kamu beranjak dari situasi gugupmu.
7. Menekan Bibir
Penekanan bibir ternyata bisa dijadikan sebagai indikator kamu saat sedang gugup.
Selain indikator gugup, menekan bibir juga digunakan sebagai indikator umum stress psikologi dan kebohongan.
jadi, jika kamu sedang berbohong, tanpa sadar kamu akan menekan bibirmu untuk melindungi dirimu sendiri dari bahaya, baik nyata atau imajinasi.